Minggu, 05 Mei 2013

mengenal lebih dalam mengenai ASI EKSLUSIF :)

bagi semua perempuan yang hamil dan mempunyai anak, pasti menginginkan dapat menyusui anaknya agar sang buah hati dapat tumbuh sehat. karena air susu ibu dapat menjadi barrier atau pelindung bayi dari segala sesuatu yang dapat menurunkan kekebalan tubuh. 

sebenarnya apa sih yang di maksud dengan ASI EKSLUSIF ???

  Menurut WHO (2006) ASI ekslusif adalah bahwa bayi hanya menerima ASI dari ibu atau dari pengasuh yang diminta memberikan ASI dari ibu tanpa penambahan cairan atau makanan padat lainnya kecuali sirup yang berisi vitamin, suplemen mineral dan obat. Menurut DepKes (2003) adalah pemberian ASI saja kepada bayi tanpa diberi makanan dan minuman lain sejak lahir sampai usia 6 bulan, kecuali pemberian obat dan vitamin. Menurut Yuliarti (2010) ASI Eksklusif adalah pemberian ASI tanpa makanan tambahan lain pada bayi berumur 0 – 6 bulan bayi tidak diberi apa-apa, kecuali makanan yang langsung diproduksi oleh karena bayi memperoleh nutrisi terbaiknya melalui ASI.

Klasifikasi ASI Eklusif
  1.    ASI Predominan adalah ASI sebagai sumber utama nutrisi bayi tetapi bayi juga bisa menerima air dan minuman (misal air yang bewarna atau berasa, teh, cairan rehidrasi oral dan cairan ritual) dalam jumlah terbatas
  2.  A SI partial adalah bayi yang diberi ASI dan susu formula dalam jumlah yang seimbang yaitu 50% - 50%

    Komposisi ASI Ekslusif

     1.      Kolostrum
      Kolostrum adalah cairan yang dihasilkan oleh kelenjar payudara setelah melahirkan (2-4 hari) yang berbeda karakteristik fisik dan komposisinya dengan ASI matang dengan volume 150-300 ml/hari. Berwarna kuning keemasan atau krem (creamy). Lebih kental dibandingkan dengan cairan susu tahap berikutnya. Kolostrum mempunyai kandungan yang tinggi protein, vitamin yang terlarut dalam lemak, mineral-mineral dan imunoglobulin.
    2.      Transitional milk (ASI peralihan)
      ASI peralihan adalah ASI yang dihasilkan setelah kolostrum (8-20 hari) dimana kadar lemak, laktosa, dan vitamin larut air lebih tinggi dan kadar protein, mineral lebih rendah, serta mengandung lebih banyak kalori daripada kolostrum.
   3.      Mature milk (ASI matang)
     ASI matang adalah ASI yang dihasilkan 21 hari setelah melahirkan dengan volume bervariasi yaitu 300-850 ml/hari tergantung pada besarnya stimulasi saat laktasi. 90% adalah air yang diperlukan untuk memelihara hidrasi bayi. Sedangkan 10% kandungannya adalah karbohidrat, protein dan lemak yang diperlukan untuk kebutuhan hidup dan perkembangan bayi
  
        Komposisi Nilai Gizi ASI

     1.      Lemak
           Sumber kalori utama dalam ASI adalah lemak. Sekitar 50% kalori ASI berasal dari lemak. Kadar lemak    dalam ASI 3,5-4,5%. Walaupun kadar lemak dalam ASI tinggi, tetapi mudah diserap oleh bayi oleh karena trigliserida dalam ASI lebih dulu dipecah menjadi asam lemak dan gliserol oleh enzim lipase yang terdapat dalam ASI. Kadar kolesterol ASI lebih tinggi dari pada susu sapi, sehingga bayi yang mendapat AS1 seharusnya mempunyai kadar kolesterol darah lebih tinggi. Diperkirakan bahwa pada masa bayi diperlukan kolesterol pada kadar tertentu untuk merangsang pembentukan enzim protektif yang membuat metabolisme kolesterol menjadi efektif pada usia dewasa.
    2.      Karbohidrat
     Karbohidrat utama dalam ASI adalah laktosa, yang kadarnya paling tinggi dibanding susu mamalia lain (7g%). Laktosa mudah diurai menjadi glukosa dan galaktosa. Dengan bantuan enzim lactase yang sudah ada dalam mukosa saluran pencernaan sejak lahir. Laktosa mempunyai manfaat lain, yaitu mempertinggi absorbsi kalsium dan juga merangsang pertumbuhan Laktobasillis bifidus.
    3.      Protein
     Protein dalam susu adalah kasein dan whey. Kadar protein ASI adalah whein 0,9%,60% diantaranya adalah whey, yang lebih mudah dicerna dibanding kasein (protein utama susu sapi). Kecuali mudah dicerna, dalam ASI terdapat asam amino yang tidak terdapat dalam susu sapi yaitu sistin dan taurin sistin diperlukan untuk pertumbuhan somatik, sedangkan taurin untuk pertumbuhan otak. Selain dari ASI, sebenarnya sistin dan taurin dapat diperoleh dari penguraian tirosin, tetapi pada bayi baru lahir enzim pengurai tirosin ini belum ada
    4.      Garam dan mineral
     Ginjal neonatus belum dapat mengkonsentrasikan air kemih dengan baik, sehingga diperlukan susu dengan kadar garam dan mineral yang rendah. ASI mengandung kadar garam dan mineral lebih rendah dibanding susu sapi
    5.      Vitamin.
     ASI cukup mengandung vitamin yang diperlukan bayi. Vitamain K yang berfungsi sebagai katalisator pada proses pembekuan darah terdapat dalam ASI dengan jumlah yang cukup dan mudah diserap (Suradi dkk, 2003)
    6.      Taurin
      Sejenis asam amino kedua terbanyak dalam ASI yang berfungsi sebagai neurotransmitter dan penting untuk proses maturasi sel otak.
    7.      Decosahexanoic Acid (DHA) dan Arachidonic Acid (AA)
       Asam lemak tak jenuh rantai panjang (polyunsaturated fatty acids) yang diperlukan untuk pembentukan sel-sel otak yang optimal. Dapat menjamin pertumbuhan dan kecerdasan anak.

Komposisi Zat-Zat gizi dalam ASI

Zat gizi
Jumlah per 100 ml ASI

Indonesia
inggris
Energy (kal)
62
71
Lemak (gr)
2,8
3,8
Laktosa (g)
7,0
7,0
Protein (g)
1,4
1,3
Zat besi (mg)
0,02
0,03
Vitamin A

53 si
Vitamin Bi

0,11 mg
Vitamin C

4,3 mg

Berikut ini komposisi zat-zat gizi yang terdapat dalam ASI ( kolostrum, peralihan dan Matur)

Unsur Gizi
Kolostrum
Peralihan dan Matur
Air (g)
-
88
Laktosa (g)
5,3
6,8
Protein (g)
2,7
1,2
Lemak (g)
2,9
3,8
Laktobuliin
-
1,2
Asam linoleat (g)
-
8,3
Natrium (mg)
92
15
Kalium (g)
55
55
Klorida (g)
117
42
Kalsium (g)
31
33
Magnesium (g)
4
4
Fosfor (g)
14
15
Zat besi (g)
0,09
0,15
Vitamin A
89
53
Vitamin D
-
0,03
Tiamin
15
16
Riboflavin
30
43
Asam nikotinat
75
172
Asam askorbat
4,4
4,3
Taurin
-
40

Berikut ini merupakan perbandingan antara ASI dan susu sapi setiap 100 ml

Zat-zat gizi
ASI
Susu Sapi
Energy (K Cal)
Protein
    -kasein/whey
    -kasein (mg)
    -laktamil bumil (mg)
    -laktoferin (mg)
    -Ig A (mg)
Laktosa (g)
Lemak (g)
70
0,9
1 : 1,5
187
161
167
142
7,3
4,2
65
3,4
1 : 1,2
-
-
-
-
4,8
3,
Vitamin
    -vit A (mg)
    -vit B1 (mg)
    -vit B2 (mg)
    -asam nikotinmik (mg)
    -Vit b6 (mg)
    -asam pantotenik
    -biotin
    -asam folat
    -vit b12
    -vit C
    -vit D (mg)
    -vit Z
    -vit K (mg)

75
14
40
160
12-15
246
0,6
0,1
0,1
5
0,04
0,25
1,5

41
43
145
82
64
340
2,8
0,13
0,6
1,1
0,02
0,07
6
Mineral
    -kalsium (mg)
    -klorin (mg)
    -tembaga (mg)
    -zat besi (ferrum) (mg)
    -magnesium (mg)
    -fosfor (mg)
    -potassium (mg)
    -sodium (mg)
    -sulfur (mg)

35
40
40
100
4
15
57
15
14

130
108
14
70
12
120
145
58
30


Manfaat ASI Ekslusif

      1.      Manfaat ASI bagi bayi
a.       Kandungan zat gizi yang sangat sesuai untuk bayi
ASI mengandung lemak,karbohidrat, protein, garam dan mineral, serta vitamin yang sesuai dengan kebutuhan bayi
b.      Mengandung zat protektif Bayi yang mendapat ASI lebih jarang menderita penyakit, karena adanya zat protektif ASI. Zat tersebut adalah laktobosilus bifidus, Laktoferin. Lisozim, Komplemen C3 dan C4, faktor antistreptokokus, antibodi, Imunitas seluler, dan tidak menimbulkan alergi.
c.       Mempunyai aspek psikologis yang menguntungkan
Interaksi yang timbul waktu menyusui antara ibu dan bayi akan menimbulkan rasa aman bagi bayi. Kepercayaan pada bayi (basicense of trust), yaitu dengan mulai dapat mempercayai orang lain (ibu) maka akan timbul rasa percaya pada diri sendiri.
d.      Menyebabkan pertumbuhan yang baik
Bayi yang mendapatkan ASI mempunyai kenaikan berat badan yang baik setelah lahir, pertumbuhan setelah periode perinatal baik, dan mengurangi kemungkinan obesitas
      2.      Manfaat ASI bagi Ibu :
a.       Membantu involusi uterus dan mencegah terjadinya perdarahan pasca persalinan
Isapan bayi akan merangsang terbentuknya oksitosin oleh kelenjar hipofisis. Oksitosin membantu involusi uterus dan mencegah terjadinya perdarahan pasca persalinan.
b.      Menjarangkan kehamilan
Ditemukan rata-rata jarak kelahiran yang menyusui adalah 24 bulan, sedangkan yang tidak menyusui adalah 11 bulan. Hormon yang mempertahankan laktasi bekerja menekan hormon untuk ovulasi, sehingga daoat menunda kembalinya kesuburan
c.       Timbul rasa bangga dan merasa dibutuhkan pada diri ibu
Keuntungan menyusui bukan hanya bermanfaat untuk bayi, tetapi juga untuk ibu. Ibu akan merasa bangga dan diperlukan, rasa yang dibutuhkan oleh semua manusia
     3.   Manfaat ASI bagi keluarga
a.       Menghemat anggaran belanja keluarga
ASI tidak perlu dibeli, sehingga dana yang seharusnya digunakan untuk membeli susu formula dapat digunakan untuk keperluan lain.
b.      Menjarangkan kelahiran
Kelahiran yang lebih jarang menyebabkan hubungan bayi dan keluarga menjadi lebin dekat. Kebahagiaan keluarga bertambah, karena kelahiran lebih jarang, sehingga suasana kejiwaan ibu lebih baik dan dapat mendekatkan hubungan bayi dengan keluarga.
c.       Menyusui sangat praktis karena dapat diberikan kapan saja dan dimana saja.
Keluarga tidak perlu repot menyimpan air masak, botol dan dot yang harus selalu dibersihkan

      4.      Manfaat ASI bagi negara
a.       Menurunkan angka kesakitan dan kematian anak
Adanya faktor proteksi dan nutrien yang sesuai dalam ASI menjamin status gizi bayi baik serta kesakitan dan kematian anak menurun.
b.      Mengurangi subsidi untuk Rumah Sakit
Subsidi untuk Rumah Sakit berkurang, karena rawat gabung akan memperpendek lama rawat ibu dan bayi, mengurangi komplikasi persalinan, dan infeksi nosokomial serta mengurangi biaya yang diperlukan untuk perawatan anak sakit.
c.       Mengurangi devisa untuk pembelian susu formula
ASI dapat dianggap sebagai kekayaan nasional. Jika semua ibu menyusui, diperkirakan dapat menghemat devisa sebesar Rp 8,6 milyar yang seharusnya dipakai untuk membcli susu formula
d.      Meningkatkan kualitas generasi penerus bangsa
Anak yang mendapat ASI dapat tumbuh kembang secara optimal, sehingga kualitas generasi penerus bangsa akan terjamin.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar